-->

OBATGeneric

OBATGeneric adalah blog yang berisi informasi obat, artikel kesehatan sekitar ulasan seputar obat dan artikel umum,

Wednesday, 8 March 2017

Perbaiki Gejala Asma Dengan Ekstrak Borago Officinalis.

Borago officinalis adalah tanaman herbal yang berasal dari daerah Mediteran antara lain dari Negara Yunani, Italia, Spanyol, dan sekitarnya. Borago officinalis banyak ditanam untuk diambil pada bagian daun dan bunganya karena dipakai untuk salad. 

Selain itu, biji tanaman Borago officinalis  juga banyak digunakan sebagai pengobatan herbal untuk beberapa jenis penyakit seperti gangguan saluran cerna dan gangguan saluran napas, misalnya asma. Untuk mendapatkan ekstrak Borago Officinalis  Biasanya pada biji tanaman ini diproses sehingga diambil minyaknya.

Manfaat lain dalam penyajian bisa juga daun Borago Officinalis dimasak dengan kubis dan kembang kol.
Caranya: Cincang daun Borago Officinalis yang ditambahkan ke sup setelah sup diangkat dari oven. Borago Officinalis  dapat memberi rasa yang enak.
Borago Officinalis  bisa juga digunakan untuk hiasan kue yang digunakan pada bunganya.

Dr. Mirsadrae dan tim dari Iran melakukan sebuah uji klinik yang diterbitkan di jurnal Tanaffos tahun 2016 untuk mengevaluasi manfaat ekstrak Borago officinalis untuk membantu meredakan gejala asma. Pada uji klinik ini, sebanyak 38 pasien asma yang tidak terkontrol dengan pengobatan standar diacak (1:1) untuk mendapatkan ekstrak Borago 3 x 5 mL atau plasebo selama 1 bulan. Kemudian dievaluasi gejala asmanya melalui skor ACT (asthma control test). 

Hasilnya didapatkan bahwa pada kelompok yang mendapat ekstrak Borago officinalis terdapat perbaikan gejala asma yang diukur menggunakan ACT dari 10,8±5,26 sebelum pengobatan menjadi 15,4±5,12 setelah pengobatan. Pada kelompok Borago officinalis juga terjadi penurunan frekuensi eksaserbasi dari 3,6±2,33/sebelum pengobatan menjadi 2±1,86/bulan setelah pengobatan. 

Kesimpulan:
Ekstrak Borago officinalis dapat bermanfaat untuk membantu memperbaiki gejala asma sebagai tambahan pengobatan standar. (NNO)

Perbaiki Gejala Asma Dengan Ekstrak Borago Officinalis.

Referensi:
1.Mhamdi B, Aidi Wannes W, Marzouk B. Biochemical evaluation of borage (Borago officinalis) rosette leaves through their essential oil and fatty acid composition. Ital J Biochem. 2007;56(2):176–9. 
2.Mirsadraee M, Khashkhashi Moghaddam S, Saeedi P, Ghaffari S. Effect of Borago officinalis extract on moderate persistent asthma: A phase two randomized, double blind, placebo-controlled clinical trial. Tanaffos. 2016;15(3):168–74.

3. http://www.kalbemed.com/News/tabid/229/id/21540/Ekstrak-Borago-officinalis-dapat-Memperbaiki-Gejala-Asma.aspx.

0 Komentar Perbaiki Gejala Asma Dengan Ekstrak Borago Officinalis.

Post a Comment

Back To Top